Bencana Tanah Karo Yang Belum Usai

Kapan berakhirnya bencana yang melanda Tanah Karo Simalem. Berbulan-bulan harus menggungsi untuk menghindari amukan dari gunung yang lama telah diam. Gunung yang memberi begitu banyak penghidupan untuk warga Karo. Ada keruh dimana-mana selama dalam pelarian dari Sinabung yang menyemburkan kesuburan baru untuk Tanah Karo Simalem. Kami terus bersabar hingga dia tenang, bahkan nyawa kami pun dia antarkan dalam ketenangan. 

 Kami akan bersabar, karena kami bukan orang-orang lemah yang akan kalah dengan penderitaan. Kami adalah orang-orang pekerja keras yang membalikkan tanah untuk kehidupan kami. Jika tanah kami marah dan membenci kami,  itu bukanlah sebuah amarah. Kami yakin ini akan usai, akan ada pelangi sehabis hujan. Akan ada senyum baru dari semua bencana ini.

Tangan-tangan usang yang mengambil sedikit kebahagian kami dipenggusian takkan membuat kami mundur. Ini tanah kami, Tanah Karo Simalem. Perlahan kami akan bangkit, menggoreskan kembali pena kami diatas tanah ini. Kami mohon kepada Tuhan untuk memberikan kami waktu untuk bekerja kembali. Tersenyumlah tak ada perih yang tak pernah usai. Mejuah-juah.

0 comments:

Post a Comment

 
Copyright © Ketadu.com